Enrolment options

Keadilan Sosial & HAM

Keadilan Sosial & HAM

Course modified date: 30 Oct 2023

Salam jumpa Sahabat GCC-Indonesia yang peduli akan masa depan Indonesia yang lebih adil dan inklusif. Kami sangat senang melihat minat Anda bergabung dalam kursus ini yang akan memberikan pandangan mendalam tentang keadilan sosial dan hak asasi manusia.

Dalam menjelajahi konsep keadilan sosial secara umum, kita menyadari bahwa keadilan sosial mengacu pada distribusi yang adil dari sumber daya dan peluang dalam suatu masyarakat. Sementara itu, hak asasi manusia mencakup hak-hak dasar yang inheren dimiliki setiap individu tanpa diskriminasi. Keadilan sosial dan hak asasi manusia saling terkait, karena upaya menuju keadilan sosial mencakup perlindungan dan pemajuan hak-hak asasi manusia. Manfaat dari pemberlakuan keadilan sosial dan hak asasi manusia termasuk mewujudkan masyarakat yang adil, setara, dan inklusif, di mana setiap individu memiliki akses yang setara terhadap peluang dan sumber daya.

Topik ini memiliki urgenisitas dalam konteks global. Masyarakat di seluruh dunia dihadapkan pada tantangan yang serupa dalam mencapai keadilan sosial dan perlindungan hak asasi manusia. Oleh karena itu, pembahasan ini tidak hanya relevan di tingkat lokal, tetapi juga berdampak pada semua warga global. Kita sebagai warga dunia memiliki tanggung jawab untuk bersama-sama mengatasi ketidaksetaraan, diskriminasi, dan pelanggaran hak asasi manusia di seluruh penjuru dunia.

Memahami dan mendiskusikan topik ini bukan hanya sebuah kewajiban moral, tetapi juga suatu langkah penting dalam membentuk dunia yang lebih baik. Dengan meningkatkan kesadaran tentang keadilan sosial dan hak asasi manusia, kita dapat mendorong perubahan positif dalam tindakan kita sehari-hari dan berkontribusi pada terciptanya masyarakat yang lebih adil dan manusiawi. Oleh karena itu, mari bersama-sama menjelajahi dan memahami lebih dalam mengenai keadilan sosial dan hak asasi manusia. Dalam belajar bersama, kita dapat menjadi agen perubahan yang aktif dan berkolaborasi untuk menciptakan dunia yang lebih baik bagi semua. 

Terimakasih atas minat Anda, dan mari bersama-sama menjadikan Indonesia tempat yang lebih baik untuk semua warganya. Sediakanlah waktu sekira 4 jam per pekan agar Anda dapat sukses mempelajari modul ini.

Selamat belajar!

Guests cannot access this course. Please log in.